Berita Terbaru5 Barang yang Sebaiknya ada Dalam Ruang Rumah Anda| Ide Gue

Rumah adalah tempat paling privasi yang dimiliki oleh seseorang dimana mereka menghabiskan sebagian besar waktu hidupnya, dengan demikian rumah sudah seharusnya di tata dengan sebaik mungkin agar penghuninya betah dan tidak membuat malu saat orang lain datang. Termasuk dalam penataan rumah adalah terkait dengan dekorasi interior. Ada orang yang bahkan terus menerus menata ulang rumahnya karena selalu merasa ada yang kurang pas. Apakah anda pernah merasa demikian? Atau sedang mengalaminya? Jika jawabannya ya, coba terapkan beberapa tips tentang apa yang dibutuhkan setiap ruangan dalam rumah berikut ini.

Warna

Ruangan dengan warna yang monoton, misalnya seluruh bagiannya dicat dengan warna putih akan terasa seperti steril dan tidak hidup. Ruang dengan monokromatik memang bagus, tapi mungkin anda perlu menambahkan beberapa warna mencolok di beberapa bagiannya dengan asesoris.

Sesuatu yang hidup

Sesuatu yang hidup tidak termasuk hewan peliharaan, tapi tanaman. Tempatkanlah tanaman indoor di dalam ruangan dalam rumah anda, selain memberikan kesan yang hidup dan segar, tanaman juga dapat menjadi filter udara yang memasok oksigen bagi penghuni rumah. Ada banyak pilihan jenis tanaman yang bisa anda gunakan, misalnya palem kuning, sanceivera, atau kelompok tanaman merambat seperti
Sesuatu yang Berwarna Hitam
Jika ruangan Anda terasa seperti kehilangan sesuatu, coba tambahkan sesuatu benda yang berwarna hitam. Apakah sepotong aksen furnitur, satu set bingkai foto, atau papan tulis yang dicat hitam, Anda mungkin akan melihat perbaikan dalam ruangan dengan menambahkan benda hitam.

Tekstur

Tekstur dapat ditambahkan dengan meletakkan benda-benda seperti keranjang, karpet, atau aksen dinding. Anda juga dapat menggunakan pembatas ruangan dari anyaman rotan, saurng bantal, frame foto, furniture dan lain sebagainya.

Buku

Selain menjadi bacaan di waktu-waktu senggang atau untuk mencari literatur, buku bisa juga dijadikan aksesoris dalam ruangan. Buku dapat menjadi objek yang indah dan menarik untuk dijadikan sebagai display. Buku-buku tersebut juga bisa saja menjadi inspirasi bagi anda saat melihat sampul atau judulnya. Buku dapat  menambahkan kesan akademis kedalam ruangan anda sehingga berpeluang untuk mendorong semangat belajar anggota keluarga.

Personality

Ruangan dalam rumah seharusnya tidak kosong tanpa konsep dan identitas, karena itu perlu ada sentuhan personalitas dari empunya rumah atau ruangan. Ruangan sebaiknya memiliki karakter yang menunjukkan siapa pemiliknya. Sentuhan personalitas tersebut bisa di representasikan dengan aksesoris yang menunjukkan hobi, ketertarikan, atau perjalanan yang pernah ditempuh pemilik. Tapi perlu diingat, jangan terlalu banyak aksesoris yang mungkin membuat tampak berantakan.

Baca juga:
5 Benda yang Sebaiknya Tidak ada Dalam Ruangan Anda

Bagaimanapun, andalah yang memutuskan akan seperti apa penampakan ruangan milik anda. Namun pastikan bahwa ruangan tersebut membuat anda merasa tenang, aman, nyaman dan membuat betah.

LihatTutupKomentar